Matasosial.com, Dabo Singkep – TNI AL, Dabo Singkep,- Yayasan TK. Hang Tuah Lanal Dabo Singkep menggelar acara Family Gathering yang berlangsung di Kawasan Wisata Pantai Batu Berdaun, Sabtu (09/12/2023).
Kegiatan Family Gathering Yayasan TK. Hang Tuah diikuti oleh Anggota Pengawas Yayasan TK. Hang Tuah Ny. Rina Tri Hermawan, Ketua Yayasan TK. Hang Tuah Kapten Laut (PM) Saiful Anwar, para siswa, orang tua murid, serta Dewan Guru TK. Hang Tuah.
Kegiatan family gathering kali ini mengadakan game diantaranya cuci kaki ibu serta game anak bersama ibu. Sedangkan tema yang diusung “Family Gathering Mewujudkan Aksi Nyata Dalam Pengembangan Anak Usia Dini Holistik Integratif (PAUD-HT)”.
Disela-sela kegiatan tersebut, Anggota Pengawas Yayasan TK. Hang Tuah Ny. Rina Tri Hermawan menyampaikan, “Melalui game-game yang kami buat diacara Family Gathering ini diharapkan bisa mempererat tali silaturahmi antara anak dan orang tua serta dewan guru,” harapnya.
“Ny. Rina Tri Hermawan juga berterima kasih kepada seluruh orang tua murid yang telah berpartisipasi dan juga para guru yang telah bekerja keras menyukseskan acara family gathering Yayasan TK. Hang Tuah,” pungkasnya.
(Pen Lanal Dabo Singkep)