Matasosial.com, Palembang – TNI AL, Palembang,- Dandenpom Lanal Palembang secara resmi dijabat Mayor Laut (PM) Billy Ranggamalela menggantikan pejabat sebelumnya Mayor Laut (PM) Reza Ali Aksha yang dipindah tugaskan ke Pusat Polisi Militer TNI Angkatan Laut (Puspomal). Sementara Mayor Laut (PM) Billy Ranggamalela merupakan lulusan AAL 54 Tahun 2008 sebelumnya bertugas di Kogartap/I Jakarta.
Hal tersebut ditandai dengan Upacara Serah Terima Jabatan yang dilaksanakan di Lapangan Apel Mako Lanal Palembang, Senin (18/12/2023).
Upacara serah terima jabatan Dandenpom Lanal Palembang tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Palembang Kolonel Laut (P) Sandy Kurniawan yang sekaligus bertindak sebagai Inspektur Upacara.
Dalam amanatnya, Kolonel Laut (P) Sandy Kurniawan menerangkan bahwa pergantian jabatan merupakan proses serta dinamika yang memiliki makna penting dan strategis berkaitan dengan pembinaan personel serta dalam rangka penyesuaian kinerja organisasi dalam mengimplementasikan peran, tugas dan fungsinya.
“Upacara serah terima jabatan Dandenpomal merupakan salah satu upaya TNI Angkatan Laut untuk meningkatkan kemampuan dalam mendukung keberhasilan tugas serta pengamanan wilayah Provinsi Sumsel dan Jambi,” terangnya.
Dalam kesempatan yang sama, Danlanal menegaskan kepada seluruh personel Lanal Palembang untuk tetap menjaga netralitas sepanjang rangkaian pelaksanaan pemilu serentak tahun 2024.
“Posko pengaduan netralitas TNI yang sudah dibentuk harus menjadi prioritas utama Denpom Lanal Palembang,” tegasnya.
Selain itu, dirinya juga berpesan kepada Mayor Laut (PM) Billy Ranggamalela yang baru saja mengemban jabatan sebagai Dandenpom Lanal Palembang untuk memberikan perhatian penuh terkait disiplin para prajurit serta penegakan hukum dan tata tertib.
Diakhir kesempatan, Danlanal Palembang juga mengucapkan terima kasih kepada Mayor Laut (PM) Reza Ali Aksha atas dedikasi dan kinerjanya selama menjabat sebagai Dandenpom Lanal Palembang.
“Selamat bertugas ditempat yang baru dan semoga sukses,” pungkasnya.
(Pen Lanal Palembang)