SEBAGAI BENTUK KEPEDULIAN, DANLANAL BINTAN TURUT MENYUMBANGKAN DARAHNYA PADA ACARA BAKKES DAN BAKSOS HUT TNI KE-79

Mata Sosial Indonesia

TNI AL31 Dilihat

TNI AL, Bintan,- Dalam rangkaian acara memperingati HUT TNI Ke-79 Tahun 2024, berbagai macam kegiatan telah dilaksanakan oleh satuan instansi TNI yang ada di Bintan. Danlanal Bintan Letkol Laut (P) Eko Agus Susanto, S.E., M.M., turut serta menyemarakkan kegiatan tersebut dengan turut menyumbangkan darahnya pada acara Bakkes dan Baksos yang digelar di Makorem 133/WP Tanjungpinang, Minggu (22/09/2024).

Kegiatan yang dilakukan di Makorem 133/WP tersebut meliputi Bakti Kesehatan TNI, Donor Darah, Pengobatan Umum dan Pembagian Sembako yang diperuntukkan masyarakat sekitar. Kegiatan donor darah tersebut diikuti sebagian besar prajurit TNI yang ada di Tanjungpinang. Pendonor darah yang ikut antara lain personel Koarmada I 46 orang peserta donor, ⁠personel Polresta Tanjungpinang 10 orang peserta donor, personel Kipan A Yonif 136/TS 35 orang peserta donor, personel ⁠Balak Aju Rem 033/WP sebanyak 146 perserta donor, personel ⁠Denma Rem 033/WP sebanyak 27 perserta donor dan ⁠Persit Rem 033/WP dan Persit Kodim 0315 Tanjungpinang 100 Orang peserta donor, serta Masyarakat ± 100 orang peserta donor.

Kegiatan bakti sosial ini merupakan kegiatan HUT Ke-79 TNI yang memiliki tujuan pokok yaitu sebagai sarana untuk mempererat TNI dan rakyat serta mewujudkan kepedulian dan rasa solidaritas prajurit TNI dalam mendukung program kemanusiaan serta membantu PMI dalam memenuhi stok darah untuk disalurkan kepada pasien atau masyarakat yang membutuhkannya. Kegiatan Baksos ini berkolaborasi dengan instansi atau dinas terkait untuk gelar kegiatan berupa donor darah pelayanan kesehatan pembagian sembako dan bazar umum.

(Pen Lanal Bintan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *